Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet

 Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet, jaket


Memilih bahan dompet kulit asli,jenis kulit asli itu seperti apa sih?..yuk kita lihat rangkuman di bawah ini

 Jenis kulit asli ini ialah bahan yang terbuat dari kulit hewan. Bahan kulit asli ini yang paling banyak didapatkan dari kulit sapi, kambing, dan domba. Untuk tipe dan juga jenis kulit asli sendiri ada beragam jenisnya seperti di bawah ini


1. Kulit Nabati

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar shopee.co.id


kulit nabati atau Veg leather adalah jenis kulit sapi yang lebih ramah lingkungan. Kulit jenis ini disamak dengan bahan alami dan tanpa bahan kimia yang digunakan dalam proses penyamakan.

Kulit sapi dari jenis kulit nabati ini memiliki karakteristik lebih kaku dengan merah muda pada warnanya. Karakteristiknya yang kaku menjadi salah satu kelemahan kulit nabati.Akan tetapi dari harga, kulit ini tergolong murah murah. Itulah kenapa kulit nabati cukup sering digunakan para produsen kerajinan seperti tas,dompet dan lainya

2. Kulit Pull Up

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar shopee.co.id


Jenis kulit sapi pull up termasuk dalam jenis kulit sapi yang paling populer dan sering banyak digunakan dalam bahan baku pembuatan leather goods. Karena cenderung lentur, kulit pull up banyak digunakan dalam bisnis tas kulit,dompet.

Beda hanya dengan kulit nabati, kulit pull up diproses dengan bahan kimia. Setelah selesai diproses, kulit sapi ini akan ditarik hingga menjadi jenis kulit sapi yang lebih tipis. Karena lebih tipis, kulit pull up cenderung lebih lentur dibandingkan dengan jenis bahan kulit sapi lain.

Warna kulit pull up ini cenderung agak pudar. Itulah kenapa saat diolah menjadi tas kulit sapi, kesan vintage-nya begitu terasa. Jika ingin memulai bisnis tas kulit, ada baiknya Anda memulainya dari kerajinan dari kulit pull up.

3. Kulit Suede

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar id.aliexpress.com


Jenis kulit sapi yang satu ini bisa terbilang sering digunakan dalam pembuatan leather goods. Ciri khas kulit suede bisa dilihat dari teksturnya yang berserabut dan terasa lembut saat disentuh. Tekstur seperti ini terbentuk karena kulit yang diolah adalah kulit sisi bagian dalam.

Proses penyamakan kulit suede melalui proses yang sedikit berbeda dengan jenis kulit sapi lainnya. Setelah melalui proses penyamakan, kulit suede diamplas dan disikat hingga memiliki permukaan berbulu dan halus.

Tampilan kulit suede yang terkesan lebih kasual membuatnya banyak diminati anak-anak muda. Sayangnya, leather goods dari kulit suede cenderung mudah kotor dan berubah warna saat terkena air. Jika tidak dirawat dengan benar, jahitannya juga mudah terlepas.

4. Kulit Full Grain

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar shopee.co.id


Kulit full grain atau finish leather diolah tanpa mengubah struktur aslinya. Pori-pori di permukaannya masih terlihat jelas dan tekstur permukaan kulitnya juga terlihat natural.

Dalam proses penyamakannya, kulit full grain hanya melalui finishing ringan. Proses finishing yang dilakukan hanya dengan penambahan anilin, itupun dalam jumlah yang sedikit. Hal ini dilakukan agar hasil penyamakannya terlihat lebih bagus.

5. Kulit Nubuck

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar tokopedia.com


Jika Anda ingin berbisnis dengan bahan kulit premium untuk pembuatan tas,dompet dan jaket, bahan kulit nubuck bisa menjadi pilihan bahan baku paling cocok. Tampilan kulit nubuck mirip seperti jenis kulit suede dengan permukaan berserat dan tekstur  lembut. Proses penyamakannya pun tidak berbeda jauh.

Bahan kulit suede menggunakan sisi kulit bagian dalam sedangkan kulit nubuck menggunakan sisi luar kulit sapi. Jenis bahan kulit sapi ini diolah dengan cara diamplas dan disikat hingga teksturnya menjadi lebih halus dan rata. Proses ini membutuhkan waktu yang lama dan kecermatan tinggi. Jika sampai ada perbedaan tekanan, serabut yang keluar jadi tidak rata.

6. Kulit Krom

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar darikulit.com


Bisa dibilang, kulit krom atau brush off adalah jenis kulit sapi yang harganya paling mahal dengan semua jenis kulit di atas. Harganya yang tinggi di karenakan proses pembuatannya yang cukup sulit. karakteristik kulit krom dapat dilihat dari permukaannya yang halus, licin serta mengkilap. Warna kulit krom juga lebih terang.

Jenis kulit krom cenderung lebih tebal jika dibanding dengan jenis kulit sapi lainnya. Kulit ini sangat lentur dan mudah diolah. Karena memiliki lapisan seperti akrilik di permukaannya, tas,dompet dan jaket kulit sapi yang terbuat dari bahan kulit krom jenis ini mudah dibersihkan.

7. Kulit anilin

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar Alibaba.com


Kulit anilin merupakan produk jenis kulit yang kualitasnya paling tinggi. Dalam proses pembuatan bahan kulit analin ini, tidak melalui proses buffing attau tidak ada bahan pelapis yang dipakai pada produk ini.


8. Kulit semi anilin

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar shopee.co.id


Jenis kulit semi analin bahan ini dilapisi dengan bahan atau zat pewarna pelindung kulit. Tujuan dari zat warna pelindung kulit adalah untuk meningkatkan daya tahan atau kekuatan dan kualitas dari bahan. Fungsi lainnya pada zat warna pelindung kulit ialah untuk melindungi bahan kulit dari noda atupaun kotoran.

9. Kulit pigmented

Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet
Gambar kulitnabati.com


Bahan kulit pigmented ini memiliki lapisan pewarna atau berpigmen. Dari zat pigmen ini yang menjadikan bahan kulit ini bisa terlihat mengkilap, berwarna serta menarik. Fungsi pigmented sendiri adalah untuk meningkatkan daya tahan kulit dan menyamarkan cacat yang ada pada bahan.

itu adalah hasil rangkuman dari bahan kulit asli yang banyak orang pakai untuk kebutuhan seperti, pembuatan pakaian dan aksesoris yang dapat meliputi produk Jaket, Tas, Sepatu, Dompet dan lainya.

Post a Comment for "Mengenal 9 jenis bahan kulit sapi untuk tas dan pembuatan dompet"