fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing

mooteara.com - Fungsi kain furing dalam penggunaannya adalah sebagai doubel atau pelapis kain utama yang berada pada bagian dalam. Mari lihat ulasan fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing.

Kain furing biasanya dijahit dengan bahan utama secara menyatu agar bagian dalam pada pakaian terlihat rapi. Serta fungsi lain jika bahan utama pada pakaian menggunakan bahan yang tipis atau terawang ini dapat menutupi dari tembus pandang.

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar bahan kain furing spunbond source shopee.co.id

Pada baju bahan brokat fungsi kain furing sangat di perlukan, karena seperti yang sudah kita ketahui bahan brokat adalah cenderung terawang.

Furing baju sangat diperlukan agar pakaian yang di buat terlihat bagus serta nyaman saat dikenakan. Dalam hal kegunaan atau fungsi furing kain pada pakaian banyak manfaatnya. Berikut rangkuman fungsi kain furing.


Fungsi bahan kain furing

1. Menghangatkan tubuh

Kain furing dapat menghangatkan tubuh, soalnya furing ini adalah menjadi lapisan pada bagian dalam pada pakaian, terlebih dengan menggunakan furing dengan bahan yang terbuat dari bahan dasar polyester.


2. Pelapis pakaian

Sebagai bahan doubel atau lapisan pada sandang, ini dapat melapisi pakaian dan menutupi jahitan agar terlihat rapih serta lebih terlihat ekclusive.


3. Fungsi licin

Jika bahan utama terbuat dari bahan yang kasar atau kesar dengan adanya furing kain pakaian akan mudah dikenakan, terlebih dengan menggunakan furing bahan satin yang mempunyai karakteristik halus dan licin pada tekstur kain , ini sangat rekomendasi.


4. Menambah tebal

Karena kain furing ini adalah pelapis tentunya akan menambah ketebalan pada pakaian, karena dua kain bahan utama pakaian dan kain furing yang di lekatkan kemudian di jahit bersama pada titik tertentu.


5. Kurangi gesekan

Dapat mengurangi gesekan dengan bahan kain utama pakaian, seperti pada bahan jas yang tebal dan kaku jika menggunakan furing ini akan membuat halus saat tersentuh kulit dan nyaman saat di pakai.


6. Tidak terawang

Pada bahan kain seperti brokat fungsi kain furing sangatlah penting, karena bisa melindungi dari tembus pandang, semua sudah pada tau dong bagaimana teksturnya kain brokat itu.


7. Samarkan lekuk tubuh

Pada bahan utama yang mudah lenget dengan kulit dengan adanya furing ini akan menghalau bersentuhan dengan kulit yang sehingga dapat mengurangi atau samarkan bentuk lekuk tubuh seperti pada baju gamis.


8. Menutupi jahitan dalam

Akan membuat rapi pada bagian dalam pakaian, karena lapisan kain furing yang dapat menutupi jahitan atau obrasan pada pakaian.

Kain furing di dibuat dari berbagai jenis bahan kain seperti kain satin. Pada pengaplikasian kain furing kerap di pakai pada pakaian seperti berikut.


Pengaplikasian  bahan kain furing

1. Furing baju batik

Biasanya baju batik akan menggunakan furing agar terlihat rapi pada jahitan serta akan menambah kenyamanan pada pemakainya dan lebih terlihat exclusive.


2. Furing untuk brokat

kain furing untuk brokat. Pada pakaian berbahan brokat kain furing sangat di perlukan, karena sebagai pelapis dari menerawang. Gunakan warnna kain furing dengan brokat yang sama.


3. Furing jas

Yang pastinya jas selalunya menggunakan pelapis kain furing, selain terlihat exclusive dan menutupi jahitan, bahan furing juga bisa di bikin saku pada pakaian seperti jas.


4. Bahan furing gamis

Baju gamis terkadang juga terdapat kain furing namun hanya pada bagian tertentu, hanya pada bawahan atau atasan.


5. Furing jaket

Nah bahan furing pada jaket biasanya di pakai pada jaket, selain dari pada pelapis atau penutup jahitan agar rapi, furing jaket bisa jadi trend fashion di tangan desainer dengan luar dalam jaket bisa dipakai. Yang artinya bahan furing bisa di balik menjadi di luar.

Pada penggunaan bahan furing tentu memiliki berbahai jenis bahan furing, berikut daftar jenis bahan furing.


Jenis jenis kain furing

1. Ero Golden Mella

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing ero golden mella source bukalapak.com

Bahan furing dengan nama ero golden mella terbilang nyaman dipakai untuk furing, terkadang dalam pemanfaatan ada yang memakai ero golden mella dibuat sebagai bahan kemeja. Kain ini lembut , adem di kombinasikan pada kain sebagai pelapis kemeja. Dalam daya serap keringat bahan ero golden mella mempunyai nilai plus. Harga bahan furing ero golden mella sekitar Rp.500,000 - 575,000 dalam 1 rol dengan panjang 30 yard dan untk timbangan kurang lebih 3 kilo di marketplace pada saat artikel ini dibuat.


2. Furing dormeuil

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing dormeuil source shopee.co.id

Jenis furing yang satu ini umumnya terdapat pada jas. Dalam hal harga furing dormeuil bisa pilih sesuai budget. Dormeuil sebagai brand maka dari itu bahan ini di buat sebagai jas. Harga kain furing dormeuil Rp.20,000/ yard di online shop, biasanya dalam 1 rol berisi 100 yard.


3. Kain furing asahi 

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing asahi source shopee.co.id

Kain furing asahi adalah polyester sebagai bahan baku utama,   pada ketenaranya furing asahi banyak di cari sebagai pelapis pakaian, mengkin dengan alasan dari harga kain asahi yang tidak mahal.


4. Furing jala emas atau mesh

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing jala emas source tokopedia.com

Dapat dijumpai pada sandang seperti jaket bahan furing ini digunakan, selain dari pada untuk pelapis, kain    furing juga dimanfaatkan sebagai saku atu kantong jaket. Pada celana training juga terdapat jenis furing ini.


5. Kain furing peles / abutai

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing peles source blibli.com

Bahan polyester juga di buat sebagai bahan dasar furing abutai. Selain dari pada furing asahi diatas. Peles Kahatex ia sebagai produsen banyak dikenal orang.


6. Kain furing hyget

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing hyget source zilinggo trade

Furing hyget adalah furing yang terbuat dari campuran bahan katun di campur dengan bahan polyester, bahan hyget selain biasa dijadikan kaos juga cocok di jadikan furing pakaian.


7. Furing hero

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing hero source shopee.co.id

Dikenal sebagai bahan furing yang halus, lembut serta daya serap keringat yang bagus, Tidak panas saat dipakai. furing hero banyak di jual dengan brand terkenal seperti golden mella, tulip, rajawali dan lainya.


8. Furing tricot

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing tricot source shopee.co.id

Furing ini berbeda dengan furing jenis kain lain, pasalnya furing atau lapisan ini di terdapat dengan lem spesial dan jika di lihat pada kain seperti jaring jaring.


9. Kain furing satin

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing satin source shopee.co.id

Kain furing satin adalah bahan furing yang terbuat dari bahan satin, bahan ini lembut halus dan mengkilau.


10. Furing kaos

fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing
Gambar furing kaos source tokopedia.com

Bahan furing yang terahir ini terbuat dari bahan kaos, yang biasanya terbuat dari bahan hyget , bahan jersey ataupun bahan katun.

Ulasan fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing yang singkat semoga membantu buat yang sedang mencari bahan kain atau kain furing. Terima Kasih.


Post a Comment for "fungsi kain furing pada pakaian serta kegunaan dan jenis jenis kain furing"